Halaman

misther-junett.blogspot.com
  • Web
  • misther-junett
  • Selasa, 08 Februari 2011

    Cara membuat kategori (label)

    Menanggapi beberapa pertanyaan dari para sobat yang di ajukan baik melaluishoutbox, kotak komentar dan bahkan ada yang melalui yahoo messenger menyoal tentangbagaimana cara membuat kategori dari artiekl-artikel yang telah di posting. Memangbetul, tentu dengan adanya pengkategorian atau pengelompokan artikel yang telah diposting oleh pemilik blog dapat lebih mempermudah bagi para pembaca untuk memilihartikel mana yang ingin dibaca.

    Di blogger.com fasilitas ini sebenarnya sudah di sediakan, akan tetapi walaupunfasilitas tersebut telah tersedia tentu saja jika kita tidak mengetahui cara menggunakannya akan menjadi tidak berguna. Untuk membuat kategori, di blogger.com di kenal dengan istilah Label. Dengan adanya fasilitas ini kita sebagai pemilik blog hanya tinggal mengisi kotak label yang di sedikan pada setiap posting artikel, sangat simpel dan sederhana.

    Agar tidak membingungkan, silahkan sobat lihat pada akhir postingan artikel ini. Disana ada tulisan seperti ini : Labels : Blog tutorial, membuat label.Nah berarti postingan ini termasuk ke dalam dua kategori, yaitu kategori Blog tutorial dan kategori membuat label. Untuk melihat fungsi dari label ini silahkan sobat klik label yang bertuliskan Blog tutorial, maka secara otomatis seluruh postingan yang saya beri label Blog tutorial akan di tampilkan dan siap untuk di baca oleh pengunjung.

    Bagaimana cara membuat label?

    Untuk membuat sebuah kategori atau label, sobat hanya tinggal mengisi kotak kosongdi samping tulisan Label untuk postingan ini : (karena sekarang blogger sudahada yang berbahasa indonesia) yang berada di bawah kotak tempat membuat artikel. Isi kotak tersebut dengan kategori yang kira-kiracocok untuk postingan yang kita buat. Contoh : liburan musim dingin. Satu postingantidak hanya terpatok hanya pada satu kategori saja, akan tetapi satu postingan bisamempunyai beberapa kategori. untuk membuatnya tinggal di pisahkan dengan tanda koma ( , )saja, misal untuk postingan artikel blog ini ada yang ber label Blog tutorial, blog tools, aksesori blog, karena postingan tersebut memang cocok dan masuk kedalam ketiga kategori tersebut.

    Apakah kategori (label) bisa di tampilkan di sidebar?

    Untuk sobat para pengguna template baru, Label (kategori) bisa di tampilkandi sidebar, dan biasanya element label ini sudah tersedia ketika baru memasang template. Jika element label belum tersidia, sobat bisa membuatnya sendiri, silahkan ikuti langkah - langkah berikut ini :

    1. Sig in di blogger dengan id sobat


    2. Klik menu Layout


    3. Klik menu Elemen Halaman


    4. Klik tulisan Tambahkan sebuah Elemen Halaman


    5. Klik tombol yang bertuliskan TAMBAHKAN KE BLOG yang berada di bawah tulisan Label


    6. Tulisan Labels di samping tulisan Judul bisa sobat rubah menjadi Kategori jika sobat mau merubahnya


    7. Pilih radio button yang sobat inginkan di samping tulisan Menyortir, Alfabetik : jika kategori ingin di tampilkan sesuai dengan abjad alfabetik ( dari A --> Z ), Berdasarkan Frekuensi : jika kategori ingin ditampilkan sesuai dengan banyaknya label (kategori)


    8. Klik tombol yang bertuliskan SIMPAN PERUBAHAN


    9. Selesai.


    Sangat mudah bukan?

    Sedikit pengumumam, karena blogger sekarang sudah ada yang berbahasa indonesia, makamulai sekarang dalam memandu mengikuti dengan memakai yang berbahasa indonesia.

    Selamat mencoba !


    Artikel Terkait

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar